Hitput.com – ARTOTELGroup melihat peluang tersebut dan secara resmi mengumumkan bahwa salah satu propertinya, yaitu ARTOTEL Suites Mangkuluhur Jakarta menjadi salah satu hotel pertama di Jakarta yang memiliki Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) berlisensi resmi. Bekerjasama dengan EVCuzz, penyedia layanan pengisian mobil listrik di Indonesia, fasilitas ini sudah dapat dinikmati mulai dari tanggal 29 Maret 2022.
Melihat tren mobil listrik yang semakin meningkat di Indonesia, dibuktikan dengan jumlah penjualan mobil listrik di tahun 2021 sebesar 863.348 unit (dilansir dari Detik Oto), maka dipastikan kebutuhan untuk pengadaan stasiun pengisian mobil listrik juga dipastikan akan meningkat.
ARTOTEL Suites Mangkuluhur – Jakarta adalah hotel berbintang lima yang terletak di Jl. Gatot Subroto Jakarta, tepatnya berada di dalam kawasan terpadu Mangkuluhur City. Lokasinya sangat strategis di tengah kota Jakarta, dekat dengan pusat bisnis dan shopping mall (SCBD), Jakarta Convention Center (JCC), dan gedung perkantoran lainnya.
Baca juga: Yuk, Saling Belajar! 5 Hal Filosofi Kintsugi Dalam Memaknai Hari Raya
Sebagai hotel yang dikelola oleh ARTOTEL Group, hotel ini akan ditransformasi menjadi hotel design yang mengusung konsep seni dan gaya hidup untuk kategori Suites atau Luxury. Hotel ini memiliki 358 kamar tamu dengan 7 tipe, Classic Studio, Artsy Studio, Classic Suites, Artsy Suites, Club Floor Suites, Chairman dan Presidential Suites serta menyediakan fasilitas MICE yang lengkap dengan 11 ruang pertemuan berkapasitas dari 20 hingga 250 orang. Hotel ini juga ditunjang dengan fasilitas restoran & lounge serta kolam renang.
Eduard Rudolf Pangkerego, Chief Operating Officer ARTOTEL Group, mengutarakan “Kerjasama penyediaan SPKLU dengan EVCuzz ini menjadi salah satu implementasi dari program sustainable (ESG) perusahaan kami untuk menjaga kelestarian lingkungan dengan turut mengurangi polusi udara. Selain itu, dengan tersedianya fasilitas SPKLU di ARTOTEL Suites Mangkuluhur – Jakarta, kami berharap hotel ini akan menjadi hub untuk para pemilik kendaraan listrik, baik yang berada di Jakarta maupun luar Jakarta, tidak hanya untuk mengisi bahan bakar saja namun juga menjadi pilihan akomodasi dan tempat pertemuan mereka, baik untuk keperluan bisnis maupun pertemuan kasual. Selanjutnya, SPKLU juga akan tersedia di beberapa hotel lainnya yang dikelola oleh ARTOTEL Group, salah satunya di Bali yang akan segera diimplementasikan terkait dengan penyelenggaraan acara Presidency G20 pada bulan Oktober 2022.”
Baca juga: Kota Termaju di Indonesia, Manalagi Selain di Jakarta?
Abdul Rahman Elly, Chief Executive Officer EVCuzz Charging Network menyampaikan, “Sebagai perusahaan penyedia dan operator SPKLU nasional, EVCuzz berkomitmen secara bersama dengan pemerintah menumbuh kembangkan SPKLU secara nasional yang dalam tahun ini menargetkan 500 lokasi Jawa-Bali dan terus bertambah setiap tahunnya hingga melebihi 25.000 lokasi di tahun 2030.”
Fasilitas SPKLU ini tersedia di area parkir ARTOTEL Suites Mangkuluhur Jakarta. Para pengendara dapat mengisi daya listrik sendiri atau self-service dengan terhubung ke aplikasi EVCuzz yang dapat diunduh di Google Play dan App Store. Biaya yang dibutuhkan untuk mengisi daya listrik tersebut juga cukup terjangkau, yaitu sebesar Rp 2.475,- per 1 kWh dan tersedia selama 24 jam. Untuk berita inspiratif Hitputcom lainnya kunjungi dan follow di Google News, serta ikuti terus perkembangannya ada giveaway menarik menanti kamu!
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!