Cantiknya Tampil dengan Kaftan di Hari Raya Lebaran dengan Model Kekinian

Dress Kaftan Merah untuk Lebaran. Image: famecherry.com
Dress Kaftan Merah untuk Lebaran. Image: famecherry.com

Hitput.com – Lebaran sudah di depan mata. Sudah jadi kebiasaan di Indonesia untuk menyambut hari kemenangan dengan mengenakan baju baru. Untuk hari spesial ini, tidak ada salahnya memilih kaftan bergaya Timur Tengah yang tengah populer beberapa tahun belakangan ini.

Selain memberikan kesan elegan, desain kaftan yang longgar membuatnya nyaman dipakai tanpa meninggalkan unsur kesopanan. Untuk tren busana Lebaran tahun 2018, kaftan kali ini beralih ke bahan yang lebih ringan dengan detil yang lebih simpel. Desain yang lebih modern pun mendominasi tren kaftan dengan bahan yang ringan, flowy, dan didominasi warna-warna pastel yang hangat. Yuk, intip beberapa kaftan yang cantik dikenakan untuk bersilahturahmi dengan keluarga dan kerabat saat Lebaran.

Model Kerut
Model Kaftan Hijab Kerut. Image: Hipwee.com
Model Kaftan Hijab Kerut. Image: Hipwee.com

Desain kaftan yang satu ini tidak pernah ketinggalan jaman. Sentuhan kerut di bagian dada, pinggang, atau perut bukan hanya memberikan efek asimetris, tapi juga menambah keunikan tampilanmu di momen spesial ini. Serunya lagi, kerutan yang ditambahkan di beberapa bagian membantu menyamarkan bentuk tubuh, lho.

Kaftan Payet yang Tetap Trendy
Dress Kaftan Payet. Image: famecherry.com
Dress Kaftan Payet. Image: famecherry.com

Kaftan dan payet manik-manik sudah sejak lama menjadi andalan untuk tetap tampil stylish. Payet manik-manik akan menghilangkan kesan polos dan memberikan sentuhan unik pada kaftan. Buat kamu yang memakai jilbab hingga menutupi dada, pilih kaftan dengan hiasan payet yang menghiasi seluruh tubuh atau di bagian lengan.

(Baca juga: Tampil Kece Saat Lebaran, Ini Dia Style Terbaru untuk Remaja yang Simple dan Stylish)
Masukkan Unsur Lace
Dress Kaftan Lace. Image: Pinterest.com
Dress Kaftan Lace. Image: Pinterest.com

Penambahan unsur lace atau renda pada kaftan akan membuat tampilanmu lebih feminin. Selain itu, penampilanmu bakal terlihat makin cantik tanpa perlu terlalu banyak mengenakan aksesoris. Buat para hijabers, kombinasikan dengan kerudung berbahan satin yang mengkilap berwarna polos yang memberikan kesan elegan.

Jangan Takut Bermain Motif
Kaftan Batik. Image: duahijab.net
Kaftan Batik. Image: duahijab.net

Kaftan polos dengan warna pastel mungkin akan membuat tampilanmu elegan. Tapi tidak ada salahnya melirik desain kaftan yang terbuat dari kain bermotif. Tampil makin ceria dengan penggunakan berbagai motif kain kaftan, mulai dari yang kental dengan motif bohemian sampai penggunaan kain batik, patut dicoba untuk Lebaran kali ini.

(Baca juga: Bingung Milih Lipstik? Lipstik Wardah Long Lasting ini Bisa Jadi Cocok Buatmu, Ladies!)

 

 

Tambahkan Cape
Model Kaftan Gamis. Image: modelgamismodern.com
Model Kaftan Gamis. Image: modelgamismodern.com

Model terakhir ini terlihat unik karena merupakan gabungan gamis dengan penambahan cape pada bagian pundak. Selain terlihat lebih elegan dan mewah, tampilan ini juga membantu menyamarkan tubuh bagian atas agar terlihat lebih langsing.

Sambut Lebaran kali ini dengan kaftan yang tampak cantik dan elegan dengan berbagai model kekinian.

Leave your vote

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here