Kisah Inspiratif Maryam Masud Youtuber Cilik Pembuat Konten Islami

Kisah Inspiratif Maryam Masud
Maryam Masud Youtuber Cilik. image: instagram @maryammasudofficial

Hitput.com – Media sosial merupakan salah satu hal yang sangat penting bagi setiap orang di era yang serba digital ini, tujuan utamanya memang untuk memudahkan orang dalam melakukan komunikasi dan bisa mengetahui informasi dengan cepat. Melalui media sosial seperti facebook, twitter, instagram, youtube dan lainnya membuat jarak yang begitu jauh terasa begitu dekat. Namun seiring berjalannya waktu media sosial ini bisa dimanfaatkan untuk menghasilkan uang atau mempromosikan bisnis yang dimiliki.

Salah satu profesi yang cukup menjanjikan saat ini adalah menjadi seorang youtuber, bahkan banyak juga para artis yang mulai aktif membuat konten di youtube. Dulu kebanyakan orang tidak begitu tertarik dengan youtube, karena isinya hanya video-video saja apalagi kualitas videonya sangat tidak memuaskan sehingga masih kalah saing dengan televisi. Namun sekarang ceritanya sudah berubah 180 derajat, kini youtube sudah lebih dari tv (slogannya sih gitu, hahaha).

Kualitas yang semakin meningkat serta konten-konten video yang menarik menjadi alasan orang-orang mulai berpindah ke youtube daripada menonton acara tv yang terkadang membosankan. Bahkan kreator video youtube ini tidak hanya orang-orang dewasa saja, anak kecilpun banyak yang menekuni dunia youtube.

Kalau jaman dulu anak-anak ditanya cita-citanya mau jadi apa paling jawaban yang umum “mau jadi guru, mau jadi dokter” tetapi sekarang jika bertanya kepada anak kecil cita-citanya ingin jadi apa banyak yang menjawab “menjadi youtuber”. Bukan tanpa sebab memang, jika dilihat cukup banyak anak yang sudah menjadi kreator youtube dan kontennya pun sangat bermanfaat.

Baca Juga: Merajut Asa Dari Profesi Guru Honorer

Kisah Youtuber Cilik

Maryam Masud Youtuber Cilik
Maryam Masud Bersama Adiknya. image: instagram @maryammasudofficial

Seperti kisah inspiratif maryam masud seorang gadis kecil yang tinggal di Amereika Serikat sukses menjadi yotuber, ia terkenal bukan karena konten prank atau konten yang sudah mainstream yang bertujuan untuk memberikan hiburan saja. Maryam Masud menjadi Youtuber dengan konten yang sangat bermanfaat yaitu mengajarkan kepada anak-anak bagaimana cara membaca Al-qur’an dan mengenal agama islam, meskipun usianya masih belasan tahun Maryam sudah memiliki tujuan mulia.

Memiliki Tujuan yang Sangat Mulia

Kisah Inspiratif Maryam Masud
Ilustrasi Maryam Masud Sedang Membuat Kaligrafi. image: instagram @maryammasudofficial

Dalam sebuah wawancara Maryam Masud mengatkana bahwa ia ingin menginspirasi para generasi mudah untuk membaca Al-qur’an, hal ini tentu tidak lepas dari semakin jarangnya anak memperdalam ilmu agama karena lebih tertarik bermain game. Bahkan banyak juga anak-anak yang menonton video di youtube namun kontennya tidak sesuai dengan umurnya, maka dari itu youtuber kecil seperti Maryam Masud sangat dibutuhkan.

Maryam Masud sangat mengharapkan para anak muda yang menonton youtube-nya bisa memiliki hasrat tinggi dalam memperlajari Al-qur’an dan agama islam. Karena bagaimanapun mendidik anak sedini mungkin akan membentuk karakter dan sifatnya saat sudah dewasa nanti.

Baca Juga: Musa, Hafidz Cilik yang Mengharumkan Nama Indonesia di Mesir

Orangtua Senantiasa Memberikan Dukungan

Kisah Inspiratif Maryam Masud
Ilustrasi Gambar Maryam Masud Sedang Syuting. image: instagram @maryammasudofficial

Memang orangtua sebagai orang terdekat bagi seorang anak sepatutnya memberikan dukungan kepada sang anak, selama itu masih positif meskipun tidak sesuai dengan keinginan orangtua tetaplah harus didukung. Ya, mau bagaimanapun semua anak itu istimewa yang memiliki bakat unik masing-masing, jangan membatasi kreatifitas yang ia miliki.

Hal inilah yang dilakukan orangtua Maryam Masud, mereka memberikan dukungan penuh kepada anak gadisnya. Ayahnya berperan sebagai kameramen dan pengedit video, pada akhirnya orangtua pun merasa bangga karena kisah inspiratif Maryam Masud menjadi seorang youtuber ini sudah memberikan inspirasi ke banyak anak-anak.

Ya, itulah kisah inspiratif dari Maryam Masud sebagai youtuber cilik, tak ada batasan usia untuk membagikan ilmu yang bermanfaat. Nah, kisah inspiratif apa yang bisa kamu bagikan kepada orang lain, pastinya kamu juga memiliki perjalanan hidup yang memiliki cerita luar biasa.

Leave your vote

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here