Obat Sariawan di Lidah Pada Anak yang Ampuh

Obat Sariawan di Lidah Pada Anak yang Ampuh
Obat Sariawan di Lidah Pada Anak yang Ampuh (ilustrasi: istockphoto.com)

Hitput.com – Obat Sariawan di Lidah Pada Anak yang Ampuh!

Sariawan adalah luka kecil di bagian mulut yang bisa membuat anak susah makan dan memengaruhi nafsu makan. Lebih lanjut, sariawan akan membuat anak rewel yang pastinya akan membuat orang tua pusing.

Apalagi kalau luka sariawan itu adanya di lidah anak, pasti repot banget. Kalau di bagian bibir atau mulut, mungkin bisa diberikan makanan bubur agar anak tidak perlu mengunyah yang mana bisa mengenai sariawan.

Tapi kalau sariawan itu di lidah maka urusannya menjadi lebih susah, soalnya makan bubur pun akan tetap mengenai lidah sebelum menelannya.

Maka dari itu penanganan yang cepat dan tepat sangatlah diperlukan. Oleh karenanya, di sini hitput akan memberikan rekomendasi beberapa obat sariawan di lidah pada anak yang ampuh.

Obat Sariawan Anak yang Ampuh

Obat Sariawan Anak yang Ampuh
Obat Sariawan Anak yang Ampuh (ilustrasi: farmaku.com)

Aloclair Plus Gel 8 ml

Aloclair plus gel memiliki kandungan aloe vera dan asam hyaluronat. Kedua kandungan zat tersebut dalam obat aloclair plus gel memiliki khasiat membentuk lapisan pelindung.

Hal tersebut berguna agar sariawan dapat terlindung dari gesekan atau iritasi yang bisa menimbulkan rasa nyeri luar biasa pada anak. Lapisan pelindung itu juga bisa membantu mempercepat proses penyembuhan luka sariawan.

Adapun obat sariawan anak alocair plus gel ini dapat diberikan sebanyak 3–4 kali sehari atau sesuai kebutuhan. Nah, setelah memberikan obat, usahakan agar anak tidak makan atau minum apapun minimal selama 1 jam setelah pemberian obat.

Jadi pastikan kebutuhan makan dan minum anak sudah terpenuhi sebelum memberikan obat sariawan ini. Selain itu, usahakan juga anak tidak menyentuh luka sariawan minimal 2 menit setelah obat diberikan.

Hal tersebut agar lapisan pelindung dari obat aloclair plus gel dapat terbentuk dengan sempurna.

Baca Juga: Obat Sariawan Ampuh Langsung Sembuh

Cooling 5 Plus Spray Rasa Jeruk 15 ml

Cooling 5 plus spray terbuat dari benzocaine dan phenol.

Benzocaine merupakan obat bius lokal yang cara kerjanya memblokir rangsangan saraf pada tubuh. Hal tersebut akan membuat nyeri dan rasa tidak nyaman akibat luka sariawan mereda. Jadi, anak tetap bisa makan dan minum dengan nyaman.

Sementara phenol dalam obat cooling 5 plus spray berperan sebagai antiseptik yang bisa melindungi sariawan dari infeksi. Cooling 5 Plus spray sendiri bisa diberikan kepada anak usia 6 tahun ke atas.

Penggunaannya cukup dengan disemprotkan sekali ke area sariawan. Bila diperlukan, obat bisa diberikan ulang setiap 3–4 jam sekali.

Ika Sariawan Cairan Kumur Telan 120 ml

Obat Sariawan Anak
Ika Sariawan Cairan Kumur Telan 120 ml (ilustrasi: k24klik.com)

Obat Ika Sariawan cairan kumur telan 120 ml terbuat dari sari akar kayu manis, sari daun sirih, sari daun saga, dan peppermint oil. Kombinasi dari beberapa bahan tersebut bisa meringankan rasa nyeri akibat sariawan.

Adapun Ika Sariawan dapat diberikan sebanyak 15 ml atau satu sendok makan, 2 kali sehari. Cara penggunaan obat sariawan anak ini bisa dengan berkumur lalu dibuang atau bisa juga ditelan seperti namanya.

Larutan Penyegar Cap Kaki Tiga atau Cap Badak Botol

Larutan penyegar cap kaki tiga atau cap badak terbuat dari bahan cornu antelopis, galcareous spar, gypsum fibrosum, dan bahan lainnya.

Kombinasi dari beberapa bahan tersebut memiliki banyak khasiat seperti membantu mengatasi panas dalam, tenggorokan kering, bibir pecah-pecah, termasuk luka sariawan. Selain itu, larutan penyegar ini juga membantu menyegarkan badan.

Adapun obat sariawan anak larutan penyegar cap kaki tiga atau cap badak ini dapat diberikan kepada anak dengan dosis 50–100 ml, berikan 3 kali sehari.

Oke, dengan memberikan beberapa obat sariawan untuk anak di atas, biasanya sariawan akan sembuh atau membaik dalam rentang beberapa hari saja.

Tetapi kewaspadaan tetap diperlukan jika sariawan yang dialami anak tak juga membaik setelah lebih dari 2 minggu. Atau jumlahnya semakin banyak, berukuran besar, dan atau menyebabkan anak menjadi sangat lemas.

Apabila anak mengalami sariawan dan disertai beberapa gejala di atas, maka sebaiknya segera diperiksakan ke dokter agar mendapatkan penanganan dan pengobatan yang tepat.

Leave your vote

12 Points
Upvote Downvote

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here