Dibalik Kesuksesan Coca-Cola di Industri F&B

Image: www.freepix4all.com
Image: www.freepix4all.com

Tentunya kamu sudah tak asing lagi bukan dengan minuman Coca Cola ini? Coca Cola adalah sebuah minuman ringan berkarbonasi yang sangat terkenal di seluruh dunia. Coca Cola memang sangat populer dan sangat banyak memiliki keuntungan per harinya. Distribusi atau penjualan Coca Cola ini sangat luas yaitu mencakup 200 Negara di dunia jadi tak heran jika kamu biasa menjumpai atau mungkin kamu dapat membeli minuman coca cola ini di berbagai warung terdekat di rumah kamu, bahkan sampai restoran cepat saji pun terdapat minuman berkarbonasi ini.

Lalu siapa yang berperaan di balik kesuksesan Coca Cola ini? Dia adalah John S. Pemberton. Dia adalah seorang ahli farmasi dari Atlanta, AS (Amerika Serikat). Dr. John Stith Pemberton membuat sebuah resep pertamanya yaitu minuman COCA dalam 3 ketel kuningan yang dia praktekan di halaman belakang rumahnya. Dr. John Stith Pemberton kemudian membawa minuman hasil “eksperimennya” tersebut ke apotek Jacob dan juga mulai mempromosikannya.

setelah tiba di apotek Jacob, ramuan tersebut ditambahkan kacang COLA. Tujuan awal ia meramu minuman COCA dan kacang COLA adalah untuk mengobati sakit kepala namun ramuan tersebut kemudian menghasilkan penemuan yang luar biasa hingga terciptalah minuman ringan Coca-Cola. Tapi, karena sering muncul gerakan kesederhanaan di AS, Pemberton lantas segera sadar kalau tak mungkin dia menjual minuman yang mengandung alkohol. Jadi, Pemberton mulai bekerja keras untuk menemukan bahan-bahan atau racikan yang pas dan tentu tak mengandung alkohol.

Kemudian sekitar pada tahun 1886, Pemberton berhasil membuat racikan yang pas untuk menjadi resep minuman Coca-Coal tahap “beta” (Tahap awal). Nama Coca-Cola sendiri di sarankan oleh sekretarisnya, yaitu Frank Robinson. Sedangkan Coca-Cola sendiri diambil dari dua kata yang sebagai bahan utama dari minuman ini, yaitu daun coca dan kacang kola. Frank Robinson pula yang kemudian mendesain logo Coca-cola dengan memilih huruf miring dari tulisan Coca-Cola yang kemudian menjadi logo paling terkenal diseluruh dunia.

Untuk pemasaran Coca-Cola pada awalnya, John S. Pemberton menunjuk Chandler yang dikenal pintar dalam hal pemasaran produk-produk baru, dan terbukti tidak membutuhkan waktu yang lama Coca-Cola kemudian berhasil menguasai pasar minuman ringan.

Hingga saat ini perusahaan Coca-Cola terus menerus memperkenalkan varian baru dari minuman Coca-Cola dengan berbagai jenis rasa. Adapun komposisi dari Coca-Cola sendri yaitu Air berkarbonasi, gula, konsentrat kola, pewarna karamel, pengatur keasaman asam fosfat, kafein. Meskipun banyak hasil penelitian yang mengungkapkan akan bahaya dari kebiasaan mengkonsumsi Coca-Cola bagi kesehatan namun tetap saja konsumen banyak yang memilih Coca-Cola sebagai minuman pelepas dahaga dan menjadikan Coca-Cola menjadi perusahaan minuman ringan terbesar di Dunia selain Pepsi.

Leave your vote

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here