Hitput.com – Banyak yang berharap bisa mengikuti kisah sukses entrepreneur kaya seperti Bill Gates, Mark Zuckerberg, ataupun Larry Page. Ketiganya berhasil mendirikan perusahaan besar dengan penghasilan jutaan rupiah per hari. Namun, tingkat kegagalan seorang pengusaha sangat besar.
Tidak heran kalau sebagian kecil pemuda Indonesia yang memilih jalan sebagai seorang entrepreneur. Meski begitu, dari jumlah yang sedikit tersebut, ternyata ada cukup banyak kisah sukses entrepreneur muda asli Indonesia yang namanya kini telah dikenal luas. Berikut ini adalah 3 di antaranya:
(Baca juga: Video Liputan Eksklusif Pameran Lukisan Oli Basalmah di Lippo Plaza Bogor)
Angkie Yudistia
Memiliki keterbatasan sebagai seorang tuna rungu, tak membuat seorang Angkie Yudistia pasrah. Wanita kelahiran Medan, 5 Juni 1987 ini dikenal sebagai pendiri sekaligus CEO Thisable Enterprise. Perusahaan ini pun didirikan Angkie sebagai sarana untuk meningkatkan kemampuan para penderita cacat seperti dirinya.
Dia pun yakni, kalau seorang difabel bisa hidup berkecukupan tanpa harus meminta-minta di jalanan. Dan, hal tersebut pun secara langsung diperlihatkan oleh sosok Angkie. Tidak heran kalau kisah sukses entrepreneur muda Angkie menjadi perhatian publik.
Ahmad Zaky
Siapa yang tidak kenal dengan Bukalapak yang merupakan salah satu marketplace terbesar di Indonesia saat ini? Sosok pemuda kelahiran 24 Agustus 1986 bernama Achmad Zaky lah yang berada di balik startup tersebut. Pria lulusan Teknik Informatika ITB ini dikenal sebagai pendiri sekaligus CEO Bukalapak.
Sejak kuliah, Zaky memang dikenal memiliki jiwa entrepreneur tinggi. Dia pun sempat menjalankan usaha mi ayam. Namun, usahanya tersebut gagal total. Dari kegagalannya tersebut, Zaky pun merasakan kesulitan pedagang kecil dalam menjual produk. Dari pemikiran tersebut, lahirlah Bukalapak.
Diajeng Lestari
Cantik, pintar, dan berjiwa usaha tinggi. Itulah sosok yang dimiliki oleh Diajeng Lestari, CEO dan pendiri startup Hijup. Startup ini dibuat oleh Diajeng sebagai sarana untuk mengubah industri fashion muslim tanah air menjadi lebih baik. Apalagi, Indonesia dikenal sebagai negara dengan umat Islam terbanya dunia.
Kisah sukses entrepreneur muda ini dimulai saat mendirikan Hijup pada tanggal 1 Agustus 2011. Saat itu, Diajeng hampir melakukan semuanya sendiri. Mulai dari membeli gantungan, berkoordinasi dengan tenant, dan bahkan menjadi stylist saat pemotretan model. Berkat usahanya tersebut, Hijup kini menjadi salah satu startup yang berkembang, dengan karyawan mencapai ratusan.
Nah, apakah kamu juga tertarik mengikuti kesuksesan entrepreneur–entrepreneur muda tersebut? Ingat, di mana ada kemauan, di situ ada jalan.