Tips Sahur Sehat dan Benar Agar Tubuh Anda Tidak Cepat Lemas Saat Puasa

Ilustrasi wanita sedang tertidur di meja
Ilustrasi wanita sedang tertidur di meja (Image: Freepik)

Hitput.com – Saat menjalani puasa dibulan ramadhan, rasa haus dan lapar wajar saja dirasakan, karena tubuh tidak menerima asupan energi pada hampir 14 jam lamanya. Namun, untuk tetap menjaga stamina tubuh dan mencukupi kebutuhan nutrisi, anda perlu membaca beberapa tips sahur sehat dan benar agar tubuh anda tidak cepat lemas dan tetap berenergi ketika berpuasa.

Sahur dengan menu yang tepat akan menjaga tubuh anda tidak cepat lemas. Hal ini yang menjadi alasan mengapa sahur harus dilakukan dengan baik dan benar karena akan mempengaruhi aktifitas anda dipagi hingga waktu berbuka puasa tentunya. Berikut adalah beberapa tips sahur yang baik dan benar agar tubuh tidak cepat lemas.

1. Memperbanyak konsumsi air putih

Ilustrasi Wanita sedang menuangkan air ke dalam gelas
Ilustrasi Wanita sedang menuangkan air ke dalam gelas (Image: Freepik)

Ketika kita berpuasa, kurang lebih selama 14 jam lamanya, tubuh tidak menerima asupan apapun untuk tetap menjaga energi dan stamina. Dengan memperbanyak minum air putih ketika sahur dapat mengurangi resiko dari kekurangan cairan didalam tubuh.

Baca juga: Jangan Remehkan! Ini Manfaat Air Putih Bagi Kesehatan Tubuh Manusia

2. Memilih makanan yang banyak karbohidrat

Tips sahur yang kedua yaitu memakan makanan yang banyak mengandung karbohidrat. Karbohidrat sangat penting dalam pembentukan energi manusia. Contoh makanan yang mengandung karbohidrat yaitu nasi, roti, gandum dan semacamnya. Dengan memperbanyak memakan makanan yang mengandung karbohidrat maka akan membuat gula darah dalam tubuh cenderung stabil, hal tersebut sangat penting bagi yang akan menjalankan ibadah puasa agar ibadah lancar dan kesehatan terjaga tentunya.

3. Hindari tidur setelah sahur

Beraktifitas ataupun tidak, tubuh tetap akan mengeluarkan energi. Jika kita tidur setelah usainya sahur maka energi yang ada ketika sahur akan terbuang sia-sia dengan tidur. Dan tidur ketika setelah makan juga tidak baik bagi kesehatan loh. Jadi hindari tidur setelah sahur agar tubuh tetap bugar dan stamina tetap segar.

4. Tidak terburu-buru saat makan

Ketika melakukan makan, baik itu saat sahur maupun berbuka. Sangat dianjurkan untuk tidak makan secara terburu-buru. Karena tubuh akan cepat lemas karena tidak dapat memproses makanan yang nutrisinya sulit diserap oleh tubuh. Nikmatilah makanan dengan mengunyah sesuai aturannya agar sistem pencernaan terjaga dan ibadah puasa pun terjaga.

5. Perbanyak makan sayur dan buah

buah-buahan yang baik dikonsumsi saat sahur
Ilustrasi gambar buah-buahan yang baik dikonsumsi saat sahur (Image: Pexels.com /PhotoMIX Ltd)

Tips sahur selanjutnya yaitu dengan memperbanyak makan buah-buahan dan sayur-sayuran hijau. Dengan demikian dapat memberi efek positif bagi tubuh karena sayuran memiliki banyak manfaat dan keutamaan, begitu juga dengan buah-buahan, pilihlah buah-buahan yang kaya akan serat dan rendah gula.

Baca juga: 6 Buah yang Baik Dikonsumsi Saat Sahur, Puasa pun Akan Fit Seharian

6. Konsumsi makanan yang mengandung zat besi

Mengonsumsi makanan yang banyak mengandung zat besi dapat mengatasi tubuh lemas ketika sedang berpuasa, karena zat besi merupakan salah satu unsur dalam memperkaya kadar mehoglobin didalam tubuh.

7. Makan dengan porsi wajar

menu sahur sop ayam
Ilustrasi gambar menu sahur sop ayam dengan sayuran (Image: Freepik)

Biasanya, seseorang akan melakukan puasa, ia akan memperbanyak porsi makannya ketika waktu sahur. padahal itu tidaklah dibenarkan karena makan yang berlebihan justru membuat tubuh cenderung lemas dan mengantuk karena terlalu banyak makan. Jadi, makanlah dengan porsi yang sewajar, tidak perlu berlebihan ketika makan. Yang terpenting unsur 4 sehat 5 sempurna terlengkapi seutuhnya sehingga dapat membantu kamu menjalani ibadah puasa dengan semangat.

Baca juga: 5 Resep Makanan Sahur Praktis yang Bisa Kalian Masak, Cepat dan Enak!

8. Hindari makan gorengan, junkfood atau sejenisnya

Ternyata junkfood ataupun gorengan kurang baik dikonsumsi bagi seseorang yang hendak berpuasa pada esoknya loh, karena kadar lemak berlebih didalam junkfood ataupun gorengan cenderung membuat tubuh tak bersemangat dan merasa kantuk untuk beraktifitas.

Demikianlah tips sahur sehat yang dapat anda terapkan dalam menjalankan ibadah puasa. Dengan cara yang tepat maka tentunya anda akan merasakan tubuh yang segar dan berenergi meskipun menahan lapar selama 12 jam. Semoga informasi ini membantu anda, selamat menjalani ibadah puasa bagi yang merayakannya.

Leave your vote

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here