Dana Bansos Tunai 300 Ribu Cair, Ini Tips Kelola Uang Selama Pandemi

dana bansos tunai cair
Ilustrasi gambar kelola uang bansos tunai di masa pandemi. Image: Hitput.com

Hitput.com – Kabarnya dana bansos tunai 300 ribu untuk 2 bulan (Mei dan Juni) akan dicairkan selambat-lambatnya pertengah bulan Juli. Dana tersebut diberikan sekaligus, jadi nanti kita akan menerima Rp 600.000 (300 ribu untuk 2 bulan).

Dengan dana ini, pemerintah berharap masyarakat bisa memanfaatkannya dengan baik. Misal dimanfaatkan untuk pembelian makanan pokok, kebutuhan-kebutuhan  mendesak dan yang paling penting lainnya. Apabila Anda merasa bingung tentang cara mengelola uang ini, apalagi sekarang sedang diberlakukan PPKM, berikut adalah tips-tips yang bisa dilakukan:

Tips Kelola Uang Selama Pandemi

Prioritaskan yang Paling Wajib Dulu

Di antara dua pilihan ini, beras dan lauk pauk? Mana yang lebih penting. Seharusnya kita membutuhkan kedua benda itu, tapi coba pikirkan mana menurut Anda yang paling wajib dibeli. Tanpa lauk, makanan kita terasa hambar. Tapi tanpa nasi, kita tidak bisa merasa kenyang. Jadi bisa dilihat, yang paling penting adalah nasi.

Terapkan metode ‘prioritas’ ini ke hal-hal yang lebih sederhana. Misal antara membeli makanan atau baju? Pikirkan baik-baik. Tentukan prioritas Anda mulai dari sekarang.

Baca juga: Bansos Tunai 300 Ribu Cair! Begini Cara Mencairkannya

Sisihkan Uang 10% dari Pemasukan

Biasanya orang akan memanfaatkan beberapa persen dari pemasukannya untuk memenuhi keinginan (bukan keperluan). Sebaiknya Anda tahan dulu keinginan tersebut, simpan dana Anda, tabung di tempat aman. Dan bila ada kejadian-kejadian tak terduga, gunakan uang tersebut sebagai pemecahan masalahnya.

Mulai Buat Anggaran Harian, Mingguan, dan Bulanan

Agar semuanya terencana dan bisa diperhitungkan besar-kecil kebutuhan, maka jangan lupa untuk mencatat.

Mulai pikirkan berapa anggaran untuk memenuhi kebutuhan ini:

  • Ongkos transportasi (bensin) per minggu
  • Kebutuhan makan per hari (sarapan, makan siang dan makan malam)
  • Biaya listrik, air, dan lain-lain
  • Biaya jajan anak dan lain-lain

Apabila pengeluaran tidak sesuai dengan anggaran yang Anda miliki, maka ada kebutuhan yang perlu dihapus atau diminimalkan. Misalnya dengan membeli makanan yang lebih murah atau menghapus uang jajan anak.

Saat dalam Masa Sulit, Makanan Tak Perlu Enak, yang Penting kenyang

Jangan membiasakan diri untuk terus hidup enak. Sekali-kali cobalah tidak memanjakan diri. Makan seadanya, 1 lauk juga tak masalah.

Jadilah manusia yang tidak lupa bersyukur. Masih bagus bisa makan nasi. Daripada kedepannya keuangan Anda habis lalu utang sana sini. Lebih baik susah-susah dahulu, lalu setelah masa pandemi menghilang, balikkan keadaan Anda sedikit-demi sedikit dan bangkit dari keterpurukan ekonomi.

Baca juga: Tips Hidup Sehat di Masa Pandemi

Cari Penghasilan Tambahan

Orang yang sudah menerima dana bansos tunai 300 ribu kebanyakan langsung berubah jadi santai. Dalam beberapa pekan ke depan, mereka hanya memikirkan cara menikmati dana bantuan itu. Dan lupa untuk mencari penghasilan tambahan.

Uang Rp 600.000 akan habis hanya dalam sebulan atau beberapa minggu. Segera cari penghasilan tambahan yang tidak melanggar peraturan pemerintah. Misal membuka online shop, reseller, buat camilan, dan lain-lain.

Mulai Identifikasi Sumber Pendapatan Alternatif di Sekeliling Anda

Agar pengeluaran dan pemasukan imbang, satu-satunya cara adalah dengan mencari penghasilan tambahan. Cari di sekeliling Anda kegiatan-kegiatan yang menghasilkan. Atau identifikasi diri sendiri, apa keahlian Anda dan apa yang Anda bisa lakukan.

Misalnya: ikut kerja tetangga membuat kerudung, jahit baju dan celana, membungkus areng, menjadi tukang bersih-bersih di rumah tetangga, buka jasa laundry, pembantu atau memanfaatkan bakat terpendam yang Anda miliki. Bakat menulis, menggambar, membuat kerajinan, menyanyi dan lain-lain.

Pokoknya coba saja semuanya. Daripada hanya mengeluh dan meminta uluran tangan minta dikasihani orang-orang.

Leave your vote

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here